Hari Pertama Proyek Ground Water Tank di Rutan Balikpapan, Kerja Sama dengan BPBD Kota Balikpapan Resmi Dimulai

    Hari Pertama Proyek Ground Water Tank di Rutan Balikpapan, Kerja Sama dengan BPBD Kota Balikpapan Resmi Dimulai

    Balikpapan – Proyek pembangunan Ground Water Tank (GWT) di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Balikpapan secara resmi dimulai pada Selasa (3/10). Proyek yang bertujuan untuk mengantisipasi bencana kebakaran ini merupakan hasil kerja sama antara Rutan Balikpapan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Balikpapan. 

    Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, menegaskan pentingnya proyek ini untuk meningkatkan kesiapsiagaan rutan dalam menghadapi potensi kebakaran. “kami sangat menghargai dukungan mereka. Proyek GWT ini adalah langkah penting untuk meningkatkan keamanan di lingkungan rutan, terutama dalam menghadapi ancaman kebakaran, " ujar Agus Salim.

    Pada hari pertama pengerjaan, tim dari Rutan Balikpapan bersama pihak kontraktor melakukan penggalian tanah sebagai tahap awal pembangunan tangki air bawah tanah. Proses ini diharapkan berjalan lancar dan selesai dalam beberapa minggu ke depan.

    Agus Salim juga menjelaskan bahwa tangki air ini akan berfungsi sebagai sumber utama air dalam situasi darurat kebakaran. "Kami ingin memastikan bahwa dengan adanya GWT, kami dapat merespons cepat dan meminimalkan risiko kebakaran di dalam rutan. Keamanan penghuni dan petugas adalah prioritas utama kami, " tambahnya.

    Muhammad Febri

    Muhammad Febri

    Artikel Sebelumnya

    Supervisi BMN di UPT PAS, Rutan Balikpapan...

    Artikel Berikutnya

    IPKEMINDO Kaltimtara Resmi Dikukuhkan, Didorong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Angkat Mayor Tedy Jadi Menteri, Bukti Penghargaan Presiden Prabowo terhadap Generasi Muda Berprestasi
    Pariwisata Berbasis Pendidikan di Bali: Menggabungkan Keindahan Budaya dan Pengetahuan
    Rutan Balikpapan Ikuti Penyambutan Menteri Koordinator Hukum dan HAM, Menteri Hukum, Menteri HAM, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan*
    Kanwil Kaltim Gelar Feedback Penilaian Kompetensi, Rutan Balikpapan Ikut Berpartisipasi
    Rutan Balikpapan Berikan Pelayanan Prima, Rujuk Warga Binaan ke RSKD Balikpapan untuk Pemeriksaan Lanjutan
    Fokus Siapkan Langkah Awal,  Rutan Balikpapan Laksanakan Rapat Persiapan Pelaksanaan Kontrak Pembangunan Lapas Penajam T.A. 2024
    Harmonisasi dan Sinergitas Yang Solid, Kemenkumham Kaltim Sukses Gelar RAKOR DILKUMJAKPOL 2024, Wujudkan Keadilan “Restoratif Justice”
    Tingkatkan Keterampilan, Rutan Balikpapan Berikan Pelatihan Menjahit Bagi Warga Binaan Wanita
    Bekali Keterampilan, Rutan Balikpapan Latih Warga Binaan Perempuan Menjadi Penjahit Handal
    Fokus pada Efisiensi dan Akuntabilitas, Kanwil Kemenkumham Kaltim Laksanakan Supervisi Pagu Alokasi Anggaran Tahun 2025
    Pemerintah Akan Serahkan Penghargaan Kabupaten/Kota Peduli HAM pada Hari HAM Sedunia
    Satukan Presepsi, Pejabat Struktural Rutan Balikpapan Gelar Coffee Morning Bersama Tim Humas
    Ibadah Minggu di Rutan Balikpapan Bersama GMAHK Bukit Moria, dan Bagikan Peralatan Mandi Untuk Jemaat Nasrani
    Pimpin Apel Siaga Jelang Nataru 2024, Heri Azhari Tekankan Kewaspadaan dan Pengamanan
    Wujud Kedisiplinan Rutan Balikpapan Laksanakan Apel Pagi Rutin
    Hujan Tak Surutkan Semangat Apel Pagi Di Rutan Balikpapan :  Evaluasi Dan Persiapan Pemilu
    Rutan Kelas IIA Balikpapan Siap Gelar Skrining Penyakit Menular: Kasubsi Pelayanan Tahanan, Abdurahman, Berikan Pengarahan kepada Kepala Kamar
    Bangkit Untuk Indonesia Emas, Rutan Balikpapan Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116 Tahun 2024

    Ikuti Kami